REPUBLIKA.CO.ID, JAKART -- Guru Besar Penyakit Dalam FKUI, Parlindungan Siregar mengatakan, penyakit ginjal menjadi permasalahan di seluruh dunia. Penyakit ini bisa menyerang siapa saja, termasuk anak-anak.
Anak-anak yang terkena radang ginjal, dipastikan ada gangguan pada ginjalnya. Radang ginjal yang berlanjut akan menyebabkan batu ginjal yang bisa menjadi ginjal kronis jika tidak dibuang.
"Batunya harus dibuang, supaya tidak mengganggu saluran kencing," kata Parlindungan di Jakarta, Kamis (12/3).
Ginjal merupakan organ ekskresi di dalam tubuh yang menyerupai kacang. Ginjal berfungsi untuk menyaring kotoran dari darah dan membuangnya bersama dengan air dalam bentuk urin.
Penyakit gagal ginjal merupakan momok di seluruh penjuru dunia. Penyakit ini selalu menghantui para penderitanya. Karena penyakit ini merupakan silent disease, yang bisa diketahui ketika mencapai stadium empat.
Jika penyakit ini sudah memasuki stadium lanjut, maka pengobatannya akan sulit untuk dilakukan dan penderita akan menjalani cuci darah.
Dia menambahkan biasa penyakit gagal ginjal disebabkan faktor genetik. Selain faktor genetik, juga disebabkan oleh infeksi tenggorokan.