Sabtu 10 Aug 2019 19:26 WIB

The Atjeh Connection, Diplomasi Kuliner Aceh di Jakarta

The Atjeh Connection lahir dari hobi pendiri untuk bersilaturahim dengan sahabat

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Koleksi kopi di The Atjeh Connection
Foto: The Atjeh Connection
Koleksi kopi di The Atjeh Connection

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -  Di era teknologi 4.0 di mana dunia semakin tanpa sekat, maka silaturahami tanpa batas semakin gampang dijangkau. Demikian juga, melalui diplomasi kuliner,  berbagai lapisan warga bisa  menyatu dalam sepiring  kuliner atau secangkir kopi untuk bersilaturahmi. Berbagai masalah bisa selesai di meja makan. 

Mengambil tema diplomasi kuliner, The Atjeh Connection hadir di beberapa tempat di ibukota. Sang pemilik, Amir Faisal Nek Muhammad pun sengaja mengambil nama ejaan lama yaitu Atjeh dan dilengkapi logo pria mengenakan "kopiah meukeutob".

Amir menyebut kehadiran The Atjeh Connection Resto & Coffee adalah hobi  untuk bersilaturahim dengan sahabat-sahabat sekaligus mempromosikan kuliner  Aceh di Jakarta.

"Saya banyak teman. Kita saling bertemu dan berkomunikasi. Jadi ya sudah sekalian aja disediakan kulinernya, jadilah resto ini," katanya berdasar rilis yang diterima Republika.co.id.