REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidur dengan rambut yang terurai hingga mengenai wajah bukan kebiasaan yang dianjurkan. Dikutip dari laman Mirror, hal tersebut bisa membuat kulit wajah mengalami iritasi atau rentan timbul jerawat.
Apalagi, jika rambut yang tergerai itu dalam keadaan berminyak atau tidak bersih. Minyak alami rambut yang bercampur dengan produk perawatan rambut dapat menyumbat pori-pori dan mencemari kulit.
Solusi pencegahannya sederhana, tanpa melibatkan pelembap atau ramuan mewah yang mahal. Caranya adalah dengan mengikat rambut dan menjauhkannya dari wajah saat sedang tidur.
Baca juga: 10 Hal tak Terduga Picu Kerontokan Rambut
Akan tetapi, pastikan tidak mengikat rambut terlalu kencang karena dapat merusaknya. Gelung atau jepit rambut dengan longgar atau ikat syal di kepala untuk menghindarkan rambut turun mengenai wajah.
Hal itu bisa mengantisipasi agar wajah yang sudah dibersihkan tetap dalam kondisi prima sepanjang malam. Meskipun, wajah yang berjerawat atau iritasi tidak selalu berkaitan dengan rutinitas tidur.
Pola makan buruk dan stres adalah dua penyebab utama masalah kulit, sehingga ada baiknya mulai membiasakan hidup sehat. Selain itu, gen, polusi, dan higienitas lingkungan juga berpengaruh besar terhadap kondisi kulit.