Ahad 04 Aug 2019 05:49 WIB

Ini Trik Agar tak Mudah Lelah Saat Jogging

Berolahraga selaras dengan irama musik bantu seseorang hasilkan gerakan yang efisien.

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Endro Yuwanto
Jogging.   (ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Jogging. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Jogging biasanya menjadi rutinitas rutin untuk menghabiskan akhir pekan yang lebih sehat. Untuk meningkatkan semangat, tak sedikit orang memutar lagu kesayangannya selama berlari.

Hal ini juga dilakukan Haile Gebrselassie, pelari jarak jauh asal Ethiopia, ini selalu memutar lagu Scatman untuk membantu mengatur kecepatan larinya. Trik Gabrselassie ini terbukti membuatnya berhasil mengantongi dua medali emas olimpiade dan memecahkan banyak rekor lari dunia. 

Seorang peneliti di Brunel University London, Costas Karageorghis melakukan penelitian tentang peran ritme musik dalam latihan dan olahraga. Dalam penelitiannya, dia mengidentifikasi banyak cara di mana musik dapat meningkatkan kinerja fisik. Eksperimen Karageorghis menunjukkan bahwa berolahraga selaras dengan irama musik membantu seseorang menghasilkan gerakan yang lebih efisien, dengan lebih sedikit energi.

Karageorghis menyimpulkan, jaringan otak bertindak sebagai alat pacu jantung pusat yang mengatur kecepatan sinyal syaraf ke otot-otot tubuh, akan beraktivitas lebih tinggi saat menerima rangsangan dari irama musik. Peningkatan aktivitas alat pacu jantung ini akan mengarah ke koordinasi otot yang lebih besar di seluruh tubuh. Sehingga, tubuh dapat bergerak lebih jauh dengan energi yang lebih sedikit.

"Jika Anda mencoba menyelaraskan irama Anda dengan tempo tertentu, musik bisa sangat membantu," kata Karageorghis dilansir BBC, Ahad (4/8).

Bergerak seirama dengan alunan musik juga dapat meningkatkan pelepasan endorfin dan menimbulkan euforia atau kebahagiaan. Kombinasi memabukkan dari perubahan fisiologis dan psikologis ini, kata Karageorghis, menghasilkan peningkatan dramatis dalam daya tahan atau mirip dengan obat yang meningkatkan kinerja.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement