Jumat 05 Jul 2019 07:11 WIB

Lima Tempat Wisata Menarik di DMZ Korea Selatan

Wisatawan bisa belajar banyak melalui kunjungan ke DMZ.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Indira Rezkisari
Para pengunjung menikmati foto hasil jepretan Choi Byung Kwan dalam pameran foto Demilitarized Zone (DMZ) di Museum Nasional, Jakarta, Kamis (4/7).
Foto: Republika/Gumanti Awaliyah
Para pengunjung menikmati foto hasil jepretan Choi Byung Kwan dalam pameran foto Demilitarized Zone (DMZ) di Museum Nasional, Jakarta, Kamis (4/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Wilayah Demilitarized Zone (DMZ) atau zona demiliterisasi yang menjadi simbol perdamaian antara Korea Selatan dan Korea Utara kini ramai dikunjungi para pelancong dunia. Meski banyak peraturan dan jumlah kunjungan ke DMZ sangat terbatas, namun kian banyak pelancong yang justru penasaran untuk menjelajah zona penyangga yang terbentang sepanjang 249 kilometer ini.

Lalu wisata apa saja yang bisa dikunjungi di wilayah DMZ? Korea Tourism Organization (KTO) Indonesia membocorkan lima destinasi wisata menarik, sebagai berikut.

Baca Juga

Panmunjeom

Medical Tourism Marketing Staff KTO, Seini IZ mengatakan, Panmujeon merupakan salah satu bagian dari sejarah DMZ yang wajib dikunjungi. Area ini juga dikenal sebagai Area Keamanan Bersama (Joint Security Area/JSA) yang dibentuk antara PBB dan Korea Utara setelah perjanjian gencatan senjata tahun 1953. Di area ini pelancong juga akan bisa melihat tentara Korea Selatan dan Korea Utara saling berhadapan.