Senin 16 Nov 2015 14:12 WIB

Begini Aromaterapi Bekerja di Otak

Rep: C30/ Red: Indira Rezkisari
Empat varian aromaterapi Cadelaide diluncurkan beberapa waktu lalu.
Foto: C30
Empat varian aromaterapi Cadelaide diluncurkan beberapa waktu lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, Manfaat aromaterapi sangat dekat dengan kesehatan tubuh dan pikiran manusia. Aromaterapi sendiri sudah hadir sejak ribuan tahun lalu.

Berbagai penelitian terhadap bahan-bahan alami aromaterapi pun terus berkembang. Seperti pemilihan akar, daun, atau batang yang akan digunakan, hingga kemudian pada tahap ekstraksi untuk mengambil air atau sarinya saja.

Aromaterapi atau disebut juga essensial oil kemudian hadir dalam beragam cara pemakaian, seperti dioles, ditelan, semprot, atau dibakar. Aromaterapi dengan proses pembakaran ini biasanya digunakan untuk pengobatan psikis dan pikiran.

(baca: Ini Tips Sarah Michelle Gellar Lawan Penuaan)