Kamis 24 May 2018 12:53 WIB

Band Slank Luncurkan Sepatu Slanked

Harganya di bawah Rp 500 ribu sepasang.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Slank berkolaborasi dengan PT GF Indonesia (Eagle) meluncurkan sepatu edisi terbatas
Foto: Republika/Shelbi Asrianti
Slank berkolaborasi dengan PT GF Indonesia (Eagle) meluncurkan sepatu edisi terbatas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grup musik Slank meluncurkan sepatu edisi khusus yang hanya tersedia sebanyak 6.000 pasang. Produk hasil kolaborasi dengan PT GF Indonesia (Eagle) itu diberi nama Slanked.

"Slank itu peace, love, unity, respect. Kalau pakai ini, lo akan Slanked, ketularan filosofi-filosofi Slank," kata Kaka, vokalis Slank, pada acara peluncuran yang berlangsung di Jakarta, Rabu (23/5).

Terdapat lima model sepatu Slanked yang menggambarkan karakter seluruh personel Slank. Bimbim, Kaka, Ridho, Ivanka, dan Abdee merancang sepatu khasnya masing-masing sesuai kepribadian.

Sepatu Kaka, misalnya, merupakan gabungan dari sepatu lari dan sepatu naik panggung. Hampir seluruh bagian sepatu berwarna dominan hitam itu memiliki motif menyerupai ikan yang merupakan lambang sang penyanyi.

Sementara itu, sepatu rancangan Ivanka memiliki tanda klef yang mencerminkan dirinya sebagai pemain bas. Ada kutipan pada sepatu yang memotivasi pemakainya untuk terus bersemangat sekaligus tetap rendah hati.

Berbeda halnya dengan Ridho yang mendesain model high cut sneakers dan Abdee yang merancang sepatu olahraga sangat ringan. Setiap model tersedia sebanyak 1.200 pasang, yang bisa didapatkan di gerai Eagle maupun Slank Store dengan harga di bawah Rp 500 ribu.

Bimbim, penabuh drum Slank, mengatakan, kolaborasi tersebut sejalan dengan apa yang selama ini digaungkan Slank. Grup musik yang ia dirikan sejak 1983 itu gencar mendukung masyarakat untuk mencintai produk dalam negeri.

"Bangga melangkah dengan buatan sendiri, sekarang dari atas sampai bawah sudah pakai produk Indonesia," kata Bimbim yang membubuhkan tulisan "love" dan "peace" pada sepatu rancangannya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement