REPUBLIKA.CO.ID, Saat ini bisnis online sedang marak dilakukan Indonesia bahkan di luar negeri. Orang tidak perlu lagi pergi ke mal untuk membeli barang-barang yang diinginkan. Bisnis online yang saat ini banyak diminati adalah penjualan pakaian.
Salah satu bisnis online yang sukses di Indonesia adalah HijUp.com. Boleh dibilang HijUp.com adalah Islamic fashion e-commerce pertama di dunia. Dengan konsep online mall fashion store, HijUp.com yang berdiri sejak 2011 lalu itu menyediakan berbagai macam produk terbaik dari desainer busana muslim Indonesia.
HijUp.com menyediakan berbagai macam kebutuhan fashion wanita seperti pakaian, kerudung, aksesoris, tas, sepatu, dan kosmetik. Harga yang ditawarkan HijUp.com ini mulai dari 100 ribu hingga 1 juta rupiah.
Pemilik HijUp.com, yakni Diajeng Lestari, berharap fashion muslim Indonesia bisa bersaing dengan fashion luar. “Masalahnya, kadang-kadang orang lebih bangga pakai baju-baju luar,” ujar Dara Pratiwi selaku PR HijUp.com.
Selain itu dibentuknya HijUp.com ini punya tujuan agar perempuan yang berhijab tetap fashionable. “Agar perempuan berhijab itu bisa bangga, tetap fashionable, tapi juga tetep syar’i, makanya kenapa dibentuk HijUp.com,” tambahnya.