Selasa 09 Oct 2012 21:56 WIB

KPK di Jalan yang Benar, PPI Sedunia Siap Membela

 Aktivis dari berbagai LSM mendatangi KPK menyatakan dukungannya kepada KPK, Jakarta, Jumat (5/10) malam.
Foto: Widodo S.Jusuf/Antara
Aktivis dari berbagai LSM mendatangi KPK menyatakan dukungannya kepada KPK, Jakarta, Jumat (5/10) malam.

Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) sedunia yang berada di 38 negara di seluruh belahan dunia, melihat bahwa dinamika penanganan korupsi serta tekanan-tekanan kepada KPK sudah tidak sehat. PPI sedunia mengingatkan dan mengimbau kepada seluruh elemen bangsa Indonesia:

1. PPI sedunia akan terus mendukung pemberantasan korupsi di Indonesia;

2. PPI sedunia siap menjalankan peran dan fungsinya secara benar;

3. PPI sedunia menghimbau kepada masyarakat agar mendukung KPK dalam memberantas korupsi di Indonesia;

4. PPI sedunia mengajak masyarakat Indonesia untuk terus mengawasi kinerja KPK dalam memberantas korupsi di Indonesia;

5. PPI sedunia meminta KPK segera menuntaskan kasus-kasus korupsi yang besar yang selama ini tidak jelas ujungnya, seperti kasus Bank Century.

Demikian disampaikan. PPI untuk Indonesia. Sinergi untuk Indonesia Bagus.

Presidium
Perhimpunan Pelajar Indonesia Sedunia

Zulham Effendi
Koordinator

Rubrik ini bekerja sama dengan Perhimpunan Pelajar Indonesia

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement