Sabtu 05 Jul 2014 01:05 WIB

Komunitas Velozity Sosialiasi Pilpres Damai Bareng KPU

Velozity chapter Bali
Velozity chapter Bali

REPUBLIKA.CO.ID, BALI -- Jelang Pemilu Presiden 9 Juli 2014 besok, komunitas Velozity chapther Bali mengikuti Touring Pilpres Damai Bersama KPU Provinsi Bali, Ahad (29/7). 

Selain sebagai bentuk dukungan untuk Pilpres damai, acara yang diikuti 19 mobil, termasuk dari komunitas Teruci (Terios–Rush Club Indonesia) dan pemilik Avanza lain ini juga jadi ajang sosialisasi mengenai tata cara mengikuti pencoblosan yang benar kepada para peserta.

“Acara touring dimulai pukul tujuh pagi dimana kami semua berkumpul di kantor KPU, peserta yang hadir dari Velozity diwakili 10 mobil” ucap Ketua Chapter Velozity Bali Erryk Jun.

Dilepas oleh Ketua KPU Provinsi Bali, touring dimulai dari kantor KPU pukul 08.00 WITA. Iring–iringan dipimpin oleh Velozity kemudian menusuri jalanan di Denpasar menuju baypass Sanur, Kota Gianyar melalui pasar Sukawati, Kabupaten Bangli, Kabupaten Kelungkung melewati obyek wisata Goa Kelelawar hingga menuju Kecandi Dasa.

Setelah menempuh perjalanan dua jam konvoi tiba di Karangasem sebelum meluncur ke obyek wisata Taman Ujung sebagai destinasi akhir.

Di sana acara yang dilangsungkan adalah sosialisasi mengenai tata cara pencoblosan yang benar oleh Ketua KPU dan seluruh jajarannya. Sosialisasi ini juga melibatkan perwakilan dari Polda Bali.

Acara yang juga diselingi pembagian door price dan hiburan musik rakyat ini berakhir pada pukul 15.00 WITA. Ditandai dengan melepas stiker Pilpres Damai secara bersamaan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement