Kamis 20 Feb 2014 14:53 WIB

Kulit Terus-menerus Gatal

Gatal di kulit mungkin terjadi akibat infeksi karena digaruk.
Foto: nku.edu
Gatal di kulit mungkin terjadi akibat infeksi karena digaruk.

REPUBLIKA.CO.ID, Dok, malam hari kaki saya sering terasa gatal dan digaruk terus dengan menimbulkan bekas luka dan memerah, sudah diberi obat kulit tetapi belum mempan. Apa penyebabnya, ya, dok?

Dayu (33 tahun)

 

Jawaban:

Dear Dayu, terkait pertanyaan yang disampaikan maka sangat banyak penyebab terjadinya kondisi gatal di kulit.

Hal ini bisa dikarenakan kondisi infeksi akibat luka garukan, atau problem kulit kering disebabkan kurangnya kelembaban permukaan kulit, hingga terdapatnya jamur kulit akibat kebersihan yang kurang terjaga.

Selain itu, dapat pula diakibatkan karena timbulnya alergi. Atau gangguan metabolik iritasi, serta berbagai penyebab lainnya.

Penanganan yang dibutuhkan juga berbeda sesuai dengan penyebab terjadinya rasa gatal tersebut.

Penggunaan obat kulit, disertai dengan perbaikan kondisi kebersihan diri, dan lingkungan hingga menjaga asupan makanan dapat menjadi formula dalam mengatasinya.

Sebaiknya, dilakukan beberapa hal yang berkaitan dengan kebersihan serta kelembaban kulit. Serta berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit guna diobservasi untuk dapat mengetahui penyebab dan metode pengobatan yang sesuai.

Demikian yang dapat disampaikan Mbak Dayu. Salam sehat.

dr Agung Pranoto, SpKK

Spesialis Kulit Kelamin di RS Meilia Cibubur

 

 

Kolom Dokter Kita diasuh oleh RS.Meilia Cibubur

Kirim pertanyaan Anda ke email : [email protected]

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement