Rabu 06 Apr 2011 12:14 WIB
Melinda Dee Si Cantik Pembobol Citibank

Polri Bantah Irjen Pol Budi Gunawan Jadi Korban Malinda

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Djibril Muhammad
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Anton Bachrul Alam
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Anton Bachrul Alam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Polri membantah jika Kadiv Propam Polri, Irjen Budi Gunawan menjadi salah satu korban Inong Malinda Dee. Pasalnya Irjen Budi Gunawan tidak memiliki rekening di Citibank Landmark.

"Tidak benar sampai saat ini," kata Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Anton Bachrul Alam di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (6/4).

Ia menegaskan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri, Irjen Budi Gunawan menyangkal jika menjadi korban dari pembobolan rekening yang dilakukan Malinda. Dalam laporan yang telah diterima polisi juga tidak ada daftar nama Budi Gunawan sebagai salah satu korban Malinda.

Budi Gunawan, lanjutnya, juga tidak pernah merasa diwawancarai terkait korban Malinda. Dalam sebuah koran nasional, terdapat kutipan Budi Gunawan karena menjadi salah satu korban Malinda.

"Beliau (Budi Gunawan) juga menyampaikan tidak pernah diwawancarai," ujarnya.

Sebelumnya, Irjen pol Budi Gunawan juga disebut-sebut dalam kasus rekening gendut. Budi dikabarkan memiliki rekening sebesar Rp 95 miliar meski akhirnya dibantahnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement