Kamis 04 Aug 2011 07:30 WIB

62 Pelajar SD 'Bertarung' Baca Alquran

REPUBLIKA.CO.ID, LIWA - Sebanyak 62 pelajar SD di Kabupaten Waykanan mengikuti lomba membaca Alquran yang diselenggarakan pemerintah setempat setelah tiga minggu lalu mereka belajar membaca kitab suci umat Islam itu dengan metode 'Tartil'.

"Kegiatan tersebut sebagai upaya berkesinambungan mewujudkan visi 'Religius Waykanan Bangkit' dimana selama beberapa pekan anak-anak kami mengikuti pendidikan membaca Aquran dengan bimbingan rekan-rekan dari IAIN Raden Intan Lampung yang melaksanakan KKN di sini," jelas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Waykanan Gino Vanollie di Blambanganumpu yang berada sekitar 200 Km sebelah utara Kota Bandarlampung, Kamis (4/8), saat dihubungi dari Liwa, Lampung Barat.

Haryo Mahmudi, mahasiswa Fakultas Tarbiyah IAIN Raden Intan mengatakan penilaian lomba meliputi ketepatan membaca serta bagaimana peserta melagukan surat-surat Alquran yang dipilih panitia untuk dikompetisikan dengan baik.

"Salah satu yang dilombakan ialah Surat Al Baqarah," kata dia seraya menjelaskan jika kegiatan itu berlangsung di gedung serba guna (GSG) yang berada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Waykanan.

Tartil, lanjut Haryo, merupakan metode efektif bagi yang tidak mampu membaca Alquran untuk bisa secara cepat menguasai kitab suci umat Islam.

"Pihak kampus menerjunkan sekitar 62 pengajar Tartil dan tersebar di 80 kampung yang ada di daerah itu. Dalam mengajar, rekan-rekan IAIN Raden Intan memperkenalkan dan mempraktekkan cara melafalkan huruf-huruf hijaiyah dengan benar dan baik, kemudian atau selanjutnya anak-anak yang diajar mengulanginya dengan benar dan baik," jelas dia.

Secara rinci, imbuh dia, huruf-huruf dalam buku Tartil berwarna merah dan hitam sehingga anak-anak akan lebih mudah mengenal, mengerti dan kemudian bisa membacanya. "Untuk peserta yang mengikuti lomba membaca Al Quran ialah yang lolos seleksi," kata dia seraya menyatakan jika anak-anak yang selesai belajar Tartil diwisuda oleh Bupati Bustami Zainudin.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement