Selasa 23 Aug 2011 11:57 WIB

Wim Rijsbergen Sebut 'Dosa' Terbesar Timnas: Egois

Wim Rijsbergen
Wim Rijsbergen

REPUBLIKA.CO.ID,SOLO - Meski menang dengan skor telak 4-1 atas Palestina di laga persahabatan di Stadion Manahan Solo, Senin (22/08), pelatih timnas Wim Rijsbergen tidak langsung berpuas diri.

Di babak pertama, Wim menyebut timnas masih punya kelemahan terutama tidak bisa memaksimalkan peluang. Itu terjadi karena banyak miskomunikasi yang terjadi hingga permainan tak berjalan lancar.

“Kesalahan mendasar yang sampai sekarang masih dilakukan pemain adalah mereka kadang ingin menunjukkan skill individunya masing-masing sehingga akhirnya tempo permainan jadi terlalu cepat,'' ujar Wim. ''Para pemain kadang kurang sabar untuk bisa menahan bola dan bermain efektif saat menyerang.”

Bola bola panjang yang dimainkan anak-anak adalah imbas dari jarak pemain yang berdiri terlalu jauh. ''Inilah yang saya maksud dengan tidak bisa menjaga tempo permainan dan terlalu terburu-buru”, ungkap mantan pelatih PSM Makassar ini.

Di babak kedua, menurut Wim, pemain sudah mulai bisa menjaga tempo dan mengatur stamina. “Anda bisa melihat sendiri. Di babak kedua, pemain bisa terus konstan menyerang daripada lawan. Pemain kita lebih fit dan sudah mengerti strateginya,” jelasnya.

Meski demikian, Wim mengaku agak khawatir karena dari pertandingan itu ada beberapa pemain yang menderita cedera. Tim pelatih akan terus memantau kondisi mereka.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : www.ongisnade.net
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement