Jumat 13 Jan 2012 20:20 WIB

Format Liga Champions Zona Concacaf Diubah

REPUBLIKA.CO.ID, Format kompetisi Liga Champions di zona CONCACAF akan mengalami sejumlah perubahan. Untuk babak penyisihan misalnya.

Mulai musim 2012/13, babak ini akan ditiadakan. Sebagai gantinya semua tim akan dimasukkan dalam fase grup dengan jumlah kontestan diperbanyak menjadi 24 tim dari yang sebelumnya hanya 16 tim.

Untuk waktu penyelenggaraan laga, babak pertama kompetisi akan digelar selama delapan minggu dari yang sebelumnya hanya enam minggu. Babak pertama akan dihelat pada 31 Juli hingga 25 Oktober.

Masing-masing tim dari Meksiko atau Amerika Serikat akan mengisi satu tempat dari delapan grup di babak pertama.

Tim yang berasal dari negara yang sama tidak bisa ditempatkan di grup yang sama kecuali salah satunya adalah tim wild card yang menggantikan tim dari negara yang tak memiliki stadion sesuai standar.

sumber : Goal.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement