REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Roberto Mancini, manajer Manchester City, memprediksi peluang Manchester United menjuarai gelar Liga Primer Inggris musim ini. Jika MU menang dua lagi, peluang Manchester City meraih gelar juara dipastikan berakhir.
The Red Devils, julukan Manchester United, unggul dua poin dari Manchester City saat mereka malam ini menghadapi Blackburn Rovers. Jika berhasil memetik kemenangan, keunggulan MU dipastikan melebar menjadi lima poin.
MU kemudian akan menghadapi Queen Park Rangers. Sementara, Manchester City akan menghadapi laga berat lawan Arsenal.
''Jika kami tertinggal delapan poin, maka semuanya sudah berakhir,'' kata Mancini. ''Itu jelas sangat mengecewakan. Kami membuat sejumlah kesalahan. Saya dan tim membuat kesalahan.''
Mancini mengakui Manchester City sebenarnya juga kurang beruntung. City kehilangan tiga hingga empat pemain kunci di momen-momen penting.
Meskipun demikian, Mancini yakin City sebagai tim solid mampu melewati masa-masa sulit ini. ''Sepak bola bisa langsung berubah dalam dua atau tidak pertandingan. Saya memiliki pengalaman di Italia bersama Inter Milan. Ketika kami tertinggal lima poin dengan lima pertandingan tersisa, kami akhirnya mampu menjadi juara.''