Senin 30 Apr 2012 03:18 WIB

Mayat Eks Menteri Libya Ditemukan di Sungai

Mantan menteri perminyakan Libya Shukri Ghanem
Foto: AP
Mantan menteri perminyakan Libya Shukri Ghanem

REPUBLIKA.CO.ID, WINA -- Mayat mantan Menteri Perminyakan Libya Shukri Ghanem, yang membelot dari rejim Muamar Gaddafi, ditemukan Minggu di Sungai Danube. Hal ini, seperti dilaporkan APA, diungkap seorang polisi Austria.

Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuhnya, kata juru bicara kepolisian Roman Hahslinger, dengan menambahkan bahwa "mungkin ia merasa tidak sehat dan tercebur ke dalam air". Otopsi akan dilakukan untuk menetapkan penyebab kematian mantan menteri itu.

Sebelumnya, kantor berita APA melaporkan, Ghanem ditemukan tewas di apartemennya setelah tampaknya menderita serangan jantung. Kantor berita itu mendasari laporannya pada ahli Islam Amer al-Bayati, yang memperoleh keterangan itu dari keluarga Ghanem.

Jenazah Ghanem mungkin dimakamkan di Libya, kata APA mengutip Bayati. Ghanem (69), yang menjadi menteri perminyakan dari 2006 hingga 2011, melarikan diri ke Wina setelah pembelotannya.

Ia adalah salah satu dari sejumlah menteri dan pejabat tinggi Libya yang membelot dari pemerintah Gaddafi selama pemberontakan untuk menggulingkannya.

sumber : Antara, APA
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement