Selasa 22 May 2012 05:56 WIB

Inilah Kabinet Baru Vladimir Putin

Vladimir Putin
Foto: AP Photo/RIA Novosti
Vladimir Putin

REPUBLIKA.CO.ID, Presiden Rusia Vladimir Putin hari Senin memperkenalkan kabinet baru menyusul pengangkatan Putin sebagai presiden baru Rusia sekitar dua pekan lalu.

Kebijakan kabinet terutama diarahkan ke sektor finansial-ekonomi. Kebijakan tersebut membatasi wewenang perdana menteri Dmitri Medvedev menjalankan perombakan agenda. 

Anton Siluanov yang diajukan Putin sendiri tahun lalu tetap memegang kementerian keuangan. Andrej Belousov yang dikenal sangat pro Putin menjadi menteri ekonomi. Perdana menteri pertama tetap dipegang oleh Igor Sjuvalov. Anatoli Serdjukov tetap memegang kementrian pertahanan dan Sergej Lavrov juga tetap sebagai menteri luar negeri.

sumber : RNW
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement