Senin 11 Jun 2012 10:07 WIB

Gara-gara Spanyol, Harga Minyak Asia Melonjak

Harga minyak dunia melonjak (ilustrasi)
Harga minyak dunia melonjak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  SINGAPURA---Harga minyak melonjak di perdagangan Senin dengan pedagang disemangati oleh kesepakatan zona euro untuk memmberikan dana talangan kepada bank-bank bermasalah Spanyol dan turunnya inflasi Cina.

Kontrak utama New York, minyak mentah "light sweet" untuk pengiriman Juli, melonjak 2,51 persen, atau 2,11 dolar AS, menjadi 86,21 dolar AS per barel pada perdagangan pagi. Minyak mentah Brent North Sea untuk penyerahan Juli bertambah 2,67 persen, atau 2,66 dolar AS, menjadi 102,13 dolar AS.

Justin Harper, ahli strategi pasar IG Markets Singapore, mengatakan pasar "melihat dorongan besar... setelah berita-berita akhir pekan bahwa bank-bank Spanyol akan ditalangi oleh UE dan turunnya inflasi Cina."

"Minyak yang naik hingga tertingginya dalam lima bulan telah terpukul akhir-akhir ini oleh masalah zona euro, yang meningkatkan pasokan, menambah cadangan dan ancaman penurunan permintaan global," katanya dalam sebuah laporan.

Kenaikan harga minyak mentah bersamaan dengan euro, yang naik setelah 17 negara zona euro setuju untuk meminjamkan Spanyol lebih dari 100 miliar euro atau 125 miliar dolar AS guna menyelamatkan sejumlah banknya yang bermasalah.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement