Senin 18 Jun 2012 20:13 WIB

Pemilihan Rektor UI Harus Bersih Dari Politik

Red: Yudha Manggala P Putra
Kampus UI Depok
Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah
Kampus UI Depok

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK - Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Indonesia (UI) Said Agil Siradj berharap pemilihan Rektor UI bersih dari pengaruh partai politik.

"Kami ingin pemilihan rektor bersih dari politik," kata Said Agil, di kampus UI Depok, Senin (18/6).

Untuk mendukung pemilihan rektor bersih dari politik, pihaknya menetapkan syarat calon rektor tidak pernah menjabat sebagai pengurus partai politik.

Ia mengatakan, pendaftaran calon rektor dibuka pada 20 Juni hingga 30 Juni 2012 dan terbuka untuk seluruh warga negara Indonesia yang memenuhi syarat.