Kamis 21 Jun 2012 05:14 WIB

Jet Tempur Turki Gempur Pangkalan Kurdi

Red: Endah Hapsari
jet-jet turki (ilustrasi)
Foto: wartanews
jet-jet turki (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Sejumlah pesawat tempur dan helikopter Turki melancarkan serangan ke sasaran Kurdi di Irak utara, sehari setelah bentrokan di Turki tenggara menewaskan lebih dari 30 prajurit dan militan.

Staf Umum Turki mengatakan di situs beritanya, serangan-serangan itu menghantam sasaran milik "organisasi teror separatis" -- istilah yang digunakan pihak berwenang untuk kelompok militan Partai Buruh Kurdistan (PKK).

Pernyataan itu tidak memberikan penjelasan lebih lanjut namun mengatakan, pesawat-pesawat yang melakukan serangan kembali ke pangkalan mereka dengan selamat.

Sebelumnya, lebih dari 100 gerilyawan PKK melancarkan serangan-serangan fajar serentak terhadap tiga pos militer di provinsi Hakkari dekat perbatasan pegunungan Turki dengan Irak, menewaskan delapan prajurit dan mencederai 19 orang.