Kamis 26 Jul 2012 06:23 WIB

Awas, Penyakit Kaki, Tangan, dan Mulut Mulai Merebak

Red: Endah Hapsari
Guru di taman kanak-kanak di Singapura ini memeriksa kemungkinan adanya bintik-bintik dan kulit melepuh, gejala penyakit tangan, kaki, dan mulut, pada tangan anak-anak.
Foto: voa
Guru di taman kanak-kanak di Singapura ini memeriksa kemungkinan adanya bintik-bintik dan kulit melepuh, gejala penyakit tangan, kaki, dan mulut, pada tangan anak-anak.

REPUBLIKA.CO.ID, Dokter-dokter di Asia mewaspadai perebakan virus penyebab penyakit tangan, kaki, dan mulut, yang mengakibatkan kematian puluhan anak di Asia.

Laporan-laporan perebakan virus penyebab penyakit tangan, kaki, dan mulut (HFMD) muncul di negara-negara di Asia dalam beberapa bulan terakhir, terutama yangmengenai anak kecil. Negara yang terkena paling parah wabah ini adalah Cina dengan lebih dari 1,2 juta penderita dan lebih dari 350 kematian. 

Pihak berwenang bidang kesehatan di Jepang, Hong Kong, Korea Selatan, Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, dan Vietnam telah melaporkan semua kasus terutama di kalangan anak berusia di bawah 10 tahun.

Di Vietnam, jumlah penderita mencapai 63.000 dan lebih dari 30 anak meninggal, sementara di Singapura dilaporkan ada 26.000 anak terkena virus itu.