Kamis 06 Sep 2012 17:57 WIB

Kagawa Ingin Kencangkan Kaos Kaki

Shinji Kagawa
Foto: REUTERS/Ina Fassbender
Shinji Kagawa

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO - Bintang Manchester United, Shinji Kagawa, mengakui dirinya perlu mengencangkan kaos kaki untuk timnas Jepang. Dia akan membela timnas di kualifikasi Piala Dunia 2014 pada pekan depan.

Meski mengecap kesuksesan di awal kariernya di Old Trafford, Kagawa mengakui dirinya bermain di bawah standar saat Jepang bermain imbang 1-1 dengan Venezuela pada laga persahabatan bulan lalu. Dia membuat tim tamu dapat menyamakan kedudukan tapi tidak mampu memanfaatkan sejumlah peluang emas.

"Putaran final kualifikasi Piala Dunia kembali bergulir dan saya harus mengencangkan kaos kakiku," ucapnya. ''Saya bermain tidak terlalu bagus pada pertandingan bulan lalu. Ini adalah pertandingan penting."

sumber : Antara/AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement