Senin 17 Sep 2012 16:38 WIB

Polisi Tembak Mati Pilot Gadungan

Pistol (Ilustrasi)
Foto: Corbis.com
Pistol (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Angggota Polda Metro Jaya menembak mati pelaku penipuan terhadap beberapa wanita dengan modus mengaku sebagai pilot Singapore Airlines bernama Jorgent alias Deri karena melawan saat akan ditangkap di wilayah Cirebon, Jawa Barat.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin (17/9), mengatakan tersangka mengancam akan menembak petugas saat akan dilakukan penangkapan. "Dari tangan tersangka disita senjata korek api," kata Rikwanto.

Rikwanto menjelaskan tersangka Jorgent menjalankan modus berkenalan dengan korban seorang wanita bernama Diyah Gayatri yang berprofesi sebagai dokter.

Jorgent yang mengaku sebagai pilot bertemu korban dan meminta diantar untuk menengok saudara tersangka yang sakit di daerah Delta Mas Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, 13 Mei 2012.

Tersangka bersama korban menuju Delta Mas menggunakan kendaraan milik Diyah. Kemudian kendaraan yang ditumpangi korban dan tersangka berhenti di tempat istirahat sekitar Tol Cikampek.

Saat korban buang air kecil, tersangka membawa kabur mobil dan meninggalkan Diyah di tempat istirahat Tol Cikampek. Beberapa bulan kemudian, tersangka menjalankan aksi kejahatan dengan modus serupa terhadap korban Neneng Sumiarti.

Setelah mengenal dekat, Jorgent main ke rumah korban di sekitar Cibubur, Jakarta Timur, kemudian tersangka juga meminta Neneng mengantarkan ke rumah kontrakannya di kawasan Matraman.

Tersangka meminta korban memarkirkan kendaraannya di rumah kontrakan Jorgent, lalu mengantarkan tersangka menggunakan kendaraan milik korban Diyah ke bandara. "Saat berputar di sekitar Jalan Matraman, tersangka menodongkan senjata api dan menguras barang berharga Neneng," ujar Rikwanto.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement