Sabtu 29 Sep 2012 16:50 WIB

Javier Zanetti Incar Kursi Direktur Inter

Javier Zanetti
Foto: AP
Javier Zanetti

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Javier Zanetti mengaku mengincar posisi Direktur Inter Milan, ketimbang staff pelatih saat gantung sepatu nanti. Keinginan bek gaek Inter itu sejalan dengan isu yang menyatakan Zanetti bakal mendapat jatah kursi direktur Inter, atau bahkan presiden klub.

Ya, bek berpaspor Argentina itu mencapai penampilan ke-800 bersama I Nerazzurri. Meski usianya sudah menyentuh 39 tahun, ia mengaku belum berniat pensiun. "Saya akan bermain selama saya masih merasa nyaman, dan saya merasa kondisi fisik masih cukup prima," kata Zanetti kepada Football-Italia.

"Ketika saatnya memberi keputusan, saya akan melakukannya dengan tenang. Staff kepelatihan? Tidak, saya lebih tertarik menjadi salah satu direktur klub."

Namun, sekarang mantan kapten Timnas Argentina itu mengaku lebih suka memilih melanjutkan karir sebagai pemain bersama Inter. "Dan saya berpikir mungkin akan lebih menyenangkan jika suatu saat nanti bekerja di belakang layar," sebutnya.

Ketika ditanya perihal kemungkinan dirinya menjabat sebagai Presiden Inter, pria kelahiran Buenos Aires, 10 Agustus 1973 silam itu menjawab, "Jabatan presiden? Sepertinya tidak, saya tidak sanggup membayangkan duduk di kantor untuk waktu yang lama. Akan tetapi, saya akan berusaha sebaik mungkin, seperti yang saya lakukan di lapangan."

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
sumber : Football Italia
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement