Senin 01 Oct 2012 22:04 WIB

Milan Tolak Pinangan MU untuk El Shaarawy

Rep: Angga Indrawan/ Red: Karta Raharja Ucu
Penyerang AC Milan, Stephan El Shaarawy.
Penyerang AC Milan, Stephan El Shaarawy.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Desas-desus Manchester United kepincut striker belia AC Milan, Stephan El Shaarawy terbukti sudah. Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani mengungkapkan 'Setan Merah' tertarik meminang penyerang 19 tahun tersebut dan sudah melayangkan tawaran. Tapi pinangan the Red Devils ditolak mentah-mentah Milan.

"El Shaarawy merupakan investasi klub dan kami bangga dengan penampilannya," tegas Galliani seperti dikutip Sky Sports, Senin (1/10).

Ya, setelah kehilangan Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva, serta sejumlah pemain bintangnya, Milan berusaha memagari para pemain masa depannya dari incaran klub-klub elite Eropa, salah satunya El Shaarawy.

"Kami menegaskan tidak ingin El Shaarawy hengkang dari San Siro," tukas Galliani.

Bukan tanpa sebab penyerang berjuluk 'Il Faraone' atau 'Firaun Kecil' itu menjadi incaran klub-klub Eropa. Namanya bergaung seantero Eropa berkat penampilan ciamiknya bersama Milan. Talenta luar biasanya menjadi obat sakit hati pendukung Milan yang harus menyaksikan manajemen klub mengobral sejumlah pemain bintang. (baca: El Shaarawy dan Julukan 'Firaun Kecil').

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 6 4 1 1 11 7 13
2 Juventus Juventus 6 3 3 0 9 9 12
3 AC Milan AC Milan 6 3 2 1 14 7 11
4 Inter Inter 6 3 2 1 13 6 11
5 Torino Torino 6 3 2 1 10 2 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement