Kamis 04 Oct 2012 14:21 WIB

El Shaarawy Bidik Gawang Inter Milan

Penyerang AC Milan, Stephan El Shaarawy.
Penyerang AC Milan, Stephan El Shaarawy.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Striker masa depan AC Milan, Stephan El Shaarawy mengaku gembira bisa menyumbangkan gol bagi I Rossonerri saat meraih kemenangan 3-2 kontra Zenit St Petersburg dalam lanjutan Liga Champions, Kamis (4/10) dini hari WIB. Sekarang ia menyatakan siap menghadapi Inter Milan di laga Derby Della Madonnina, Ahad (7/10) malam WIB.

"Ini adalah pertandingan yang sangat sulit, dimana kami harus berjuang hingga akhir laga unutk mendapatkan kemenangan. Tapi kami sangat puas dan akan menikmati kemenangan ini," kata El Shaarawy seperti dinukil Football Italia, Kamis (4/10).

Satu golnya ke gawang Zenit, mengantarkan penyerang 19 tahun itu merangkum lima gol dari empat laga bersama I Rossoneri. "Dengan pemain yang kami miliki, kami dapat menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol. Karena itu mengapa kami memutuskan bermain dengan cara menyerang," jelasnya.

Pemain berjuluk 'Little Pharaoh' alias 'Firaun Kecil' itu mengaku timnya sempat tertekan dengan permainan Zenit. Beruntung, katanya, para pemain Milan mampu bahu membahu meraih kemenangan. (baca: El Shaarawy dan Julukan 'Firaun Kecil').

"Pelatih meminta saya untuk datang dan membantu pertahanan, jadi saya harus bekerja keras," sebut penyerang berdarah Mesir itu.

Juru gedor Timnas Italia itu menyebut kemenangan atas Zenit membuat kepercayaan diri timnya meningkat jelang derby kontra Inter. "Kemenangan ini memberi kami kepercayaan diri dan keyakinan menjelang derby. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tapi kami akan mempersiapkan untuk itu sebaik mungkin," tutup mantan striker Genoa itu.

sumber : Football Italia
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement