Ahad 21 Oct 2012 21:59 WIB

Tahun Ini, Makkah Diguyur Hujan yang Kedua

Red: Heri Ruslan
Hujan ringan mulai turun di Kota Makkah, Ahad (21/10) sore.
Foto: Heri Ruslan/Republika
Hujan ringan mulai turun di Kota Makkah, Ahad (21/10) sore.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Warga Kota Makkah menyambut turunnya hujan, Ahad (21/10).  Hujan ringan yang membasahi Tanah Suci itu merupakan yang kedua pada tahun ini.

''Alhamdulillah, ini adalah hujan kedua yang turun pada tahun ini,'' ungkap Zaini Haji Abdul Hannan, seorang mukimin kepada Republika Online, Ahad (21/10) sore.

Hujan yang pertama, kata dia, turun pada Januari lalu. ''Beruntung tahun ini hujan turun lagi di musim haji. Suhu udara menjadi lebih dingin,'' papar Zaini.

Hujan ringan mewarnai kota Al Mukaromah, Ahad (21/10) sore. Hujan rintik-rintik yang terjadi sekitar pukul 16.30 itu tak berlangsung lama. Hujan ditandai dengan suara petir yang menggelegar.