REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Arus lalu lintas di sekitar Cikampek hingga ke jalur Pantura wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, padat menjelang libur panjang Idul Adha 1433 Hijriyah, Kamis (25/10) malam hingga tengah malam.
Kepadatan kendaraan sudah terjadi di sekitar gerbang Tol Cikampek, Cikopo, Kabupaten Purwakarta. Akibat melonjaknya kendaraan yang melintas menjelang libur panjang Idul Adha, terjadi antrean kendaraan cukup panjang di gerbang Tol Cikampek.
Aparat kepolisian dari Satlantas Polres Purwakarta sempat melakukan pengalihan arus. Pengalihan dilakukan dengan cara mengarahkan kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Cikampek menuju jalur Pantura, untuk melintasi jalur tengah melewati Sadang-Subang.
Selain itu, kepadatan kendaraan juga terjadi di sejumlah titik wilayah Karawang seperti di Pertigaan Mutiara, Pasar Cikampek, dan Simpang Jomin.
Kepadatan arus lalu lintas itu terjadi akibat melonjaknya kendaraan yang melintas dari arah gerbang Tol Cikampek menuju jalur Pantura wilayah Karawang.
Selain di beberapa titik jalur Pantura, kepadatan juga terjadi di beberapa titik wilayah perkotaan Karawang, seperti di jalan Tuparev, jalan Kertabumi, dan lain-lain. Kepadatan arus lalu lintas di wilayah perkotaan itu didominasi kendaraan roda dua.