Kamis 06 Dec 2012 10:29 WIB

Marzuki Alie Adopsi Anak Komandan Hamas

Marzuki Alie
Foto: Republika/Prayogi
Marzuki Alie

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Ketua DPR RI, Marzuki Alie, berjanji akan mengadopsi anak komandan sayap militer Hamas --Brigade Alqassam, Ahmad Al-Ja’bari, yang meninggal dalam operasi “Pillar of Cloud” Israel bulan lalu.

Rencana ini diungkapkan Marzuki Alie dalam kunjungannya bersama delegasi DPR RI lainnya ke kediaman keluarga Al-Ja’bari di distrik Syija’iyah, Gaza, Palestina.

''Setamatnya kamu dari SMA, saya akan bawa kamu ke Indonesia untuk saya kuliahkan dan saya jadikan anak angkat saya," ungkap Marzuki Alie kepada Mu’min Al-Ja’bari, anak almarhum Ahmad Al-Ja’bari, seperti dikutip Miraj News Agency.

Dalam kunjungan yang ditemani oleh Ketua Parlemen Palestina Dr. Ahmad Bahar ini, Marzuki Alie bertemu keluarga Ahmad Al-Ja'bari. Secara khusus Marzuki Alie juga memberikan bantuan uang sebesar 4000 Dollar AS untuk keluarga Al-Ja’bari.

Saat ini, Mu’min Al-Ja’bari sedang menempuh pendidikan tingkat SMA di Gaza. Mu’min juga pernah menjadi target serangan Israel pada 2004 yang mengakibatkan anak tertua Al-Ja’bari, Muhammad, bersama tiga kerabat lain Al-Ja’bari meninggal dunia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement