Rabu 02 Jan 2013 20:19 WIB

Cavani akan Tinggalkan Napoli

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Heri Ruslan
Edinson Cavani (kanan)
Foto: Reuters/Andres Stapff
Edinson Cavani (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID,  NAPOLI -- Edinson Cavani baru saja mendatangani perpanjangan kontrak baru bersama Napoli di awal musim 2012/13.

Penyerang asal Uruguay itu juga mempunyai klausul pelepasan kontrak dengan harga tinggi.

Namun, agen pemain ternama, Mino Raiola, memprediksi, Cavani akan segera meninggalkan Napoli. Kepada media Il Mattino, ia mengatakan, kemungkinan pemain berusia 25 tahun itu akan hengkang pada akhir musim nanti. Sudah banyak klub yang dikabarkan berminat memboyong Cavani.

"Untuk saat ini Cavani akan bertahan, tapi saya tidak yakin ketika memasuki Juni nanti (akhir musim)," kata dia, seperti dilansir Football Italia, Rabu (2/1).

Cavani menjadi incaran beberapa klub ternama di bursa transfer Agustus tahun lalu. Namun, ia memutuskan untuk tetap bertahan dengan mengikat kontrak baru bersama Napoli.

Kesepakatan baru ini juga menyertakan klausul pelepasan kontrak Cavani yang bernilai  63 juta euro atau sekitar Rp 803,6 miliar. Harga tinggi ini menjadi kendala tersendiri bagi tim lain yang tertarik kepadanya.

Hanya saja, Raiola, meyakini, akan ada klub yang berani membayar harga tersebut jika melihat kualitas Cavani. Mantan bomber Palermo itu terus menunjukkan ketajamannya sejak bergabung dengan Napoli.

Musim ini saja, Cavani sudah mengoleksi 22 gol dalam 22 laga di berbagai ajang. Kapasitas ini menjadi jaminan bagi klub lain yang berminat mendatangkannya.

Tidak banyak klub yang berani untuk mengeluarkan dana besar demi memboyong pemain. Raiola pun hanya menyebut lima klub yang mampu melakukannya pada Juni mendatang.

Agen yang menangani Zlatan Ibrahimovic dan Mario Balotelli itu sama sekali tidak memperhitungkan tim asal Italia.

"(Lima klub itu) Barcelona, Real Madrid, Manchester City, Chelsea, dan Paris Saint-Germain," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement