Selasa 29 Jan 2013 13:52 WIB

Zaskia Sungkar Enggan Pulang Tanpa Irwansyah

Rep: Andi Nur Aminah/ Red: Mansyur Faqih
Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Foto: lovelytoday.com
Irwansyah dan Zaskia Sungkar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Zaskia Sungkar dikabarkan sudah boleh meninggalkan gedung Badan Narkotika Nasional (BNN) sejak Senin (28/1) malam. Namun putri aktor senior Mark Sungkar dan Fenny Bauty  tersebut menolak. Alasannya, karena suaminya, Irwansyah, belum diijinkan pulang. 

Menurut ibu Zaskia, Fenny Bauty, surat pembebasan sudah dipegang anaknya sejak pukul 21.00 WIB. Hal itu diketahuinya dari kontak langsung Zaskia sekitar pukul 23.00 WIB.  "Zaskia bilang, 'Iya mama, surat bebas sudah saya pegang, tapi Irwansyah belum boleh pulang. Karena itu Zaskia mau menunggu dulu'," kata Fenny, Selasa (29/1). 

Padahal, kata Fenny, dari cerita Zaskia, kondisi di kantor BNN sangat tidak nyaman untuk mereka beristirahat. Fenny bercerita, menurut Zaskia, mereka tidur di ruangan ber-AC. Namun tidak ada alas sehingga harus tidur di lantai.  

Membayangkan kondisi tersebut, Fenny merasa kasihan sekali dengan anak-anaknya. Apalagi, kata dia, sebelum kejadian di Ahad (27/1) pagi itu, mereka syuting sampai pagi dan belum tidur. 

Irwansyah dan Zaskia sudah menjalani semua tes. Mulai dari tes urine, darah dan helai rambut. Hasil tes urinenya menyatakan negatif. 

Namun Irwansyah, kata Fenny, masih harus diwawancara lebih lanjut oleh petugas. Boleh jadi, kata Fenny, menantunya akan ditanya terkait kedekatannya dengan Raffi. 

Terkait pembebasan Zaskia, Fenny mengatakan, dia tidak mendengar sama sekali adanya permintaan sejumlah dana. Kalaupun itu ada, ia yakin pasti akan diberitahu. 

"Sampai saat ini tidak ada permintaan dana untuk membayar-bayar apapun," tutur dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement