Senin 11 Feb 2013 15:18 WIB

Kesehatan Mandela Membaik

Presiden Afrika Selatan Anti-Apartheid, Nelson Mandela
Presiden Afrika Selatan Anti-Apartheid, Nelson Mandela

REPUBLIKA.CO.ID, JOHANNESBURG -- Kesehatan pahlawan anti-apartheid, Nelson Mandela dikabarkan berangsur-angsur membaik. Bahkan ia terlihat menikmati pertandingan sepak bola dari layar televisi.

Kabar itu disampaikan Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma saat membesuk Mandela di rumahnya di Johannesburg. Pria 94 tahun itu sedang menjalani penyembuhan setelah dirawat 18 hari di rumah sakit pada Desember akibat infeksi paru-paru dan operasi batu empedu.

Zuma singgah untuk menjenguk Mandela saat melakukan perjalanan untuk menyaksikan final sepak bola Piala Afrika (AFCON).

"Dia memiliki senyum cemerlang dan sangat menarik berdiskusi dengan dia mengenai negara dan turnamen AFCON," kata Zuma, seperti dinukil dari AFP.

Presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan yang memerintah pada periode 1994-1999 itu telah menghabiskan 27 tahun dari hidupnya di balik jeruji besi di bawah rezim apartheid.

Ia terakhir terlihat di depan umum pada 2010 saat menghadiri upacara penutupan Piala Dunia di Johannesburg.

Nigeria, keluar sebagai juara Piala Afrika 2013 setelah mengalahkan Burkina Faso 1-0 di Soweto, sebuah kota di pinggiran Johannesburg. Kemenangan itu mengakhiri penantian panjang Nigeria, yang selama 19 tahun terakhir selalu gagal membawa pulang Piala Afrika.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement