Ahad 03 Mar 2013 06:20 WIB

Kagawa Cetak Hatrik Menangkan MU

Shinji Kagawa (kiri), pemain Manchester United, mencetak gol usai memperdayai kiper Norwich City, Mark Bunn, dalam laga Liga Primer Inggris di Old Trafford, Manchester, Sabtu (2/3).
Foto: Reuters/Darren Staples
Shinji Kagawa (kiri), pemain Manchester United, mencetak gol usai memperdayai kiper Norwich City, Mark Bunn, dalam laga Liga Primer Inggris di Old Trafford, Manchester, Sabtu (2/3).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Shinji Kagawa mencetak hatrik saat Manchester United melakukan pemanasan jelang laga melawan Real Madrid dengan kemenangan 4-0 atas Norwich City pada Sabtu. Kemenangan yang membuat mereka unggul 15 angka di puncak klasemen Liga Primer Inggris.

United akan meneruskan permainan mereka di babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid pada Selasa menyusul hasil imbang 1-1 pada laga pertama di Santiago Bernabeu. Hatrik pertama Kagawa di United memastikan mereka akan menghadapi pertandingan tersebut dengan kepercayaan diri tinggi.

Ryan Giggs harus menantikan penampilan ke-1.000nya setelah dicoret dari tim inti. Pelatih Alex Ferguson memilih penyerang pilihan pertamanya Robin van Persie dan Wayne Rooney.

Tuan rumah mendominasi pertandingan babak pertama di Old Trafford. Namun, mereka harus menunggu sampai masa tambahan waktu babak pertama untuk membuka keunggulan.

Pemain internasional Jepang, Kawaga, mencetak gol pertamanya dengan menaklukkan kiper Norwich City, Mark Bunn, lewat tendangan voli ke tiang jauh setelah Van Persie terbantu dengan umpan silang Antonio Valencia dari sayap kanan.

Kagawa menggandakan keunggulan United 14 menit sebelum bubaran dengan menyambar umpan mendatar Rooney. Dia melengkapi hatriknya pada menit ke-87 setelah berlari menyambut umpan Rooney dan kemudian mengangkat bola melewati Bunn.

Rooney mencatatkan namanya di papan skor pada menit terakhir dengan sepakan manis ke sudut atas gawang.

Kemenangan 4-0 atas Norwich ini membawa MU memimpin klasemen dengan 71 poin dari 28 pertandingan. MU melebarkan jarak poin menjadi 15 dari pesaing utamanya, Manchester City, yang menepel di posisi kedua klasemen.

sumber : Antara/AFP
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement