Selasa 09 Apr 2013 06:51 WIB

Boban: Harga Cavani Terlalu Mahal

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Fernan Rahadi
Edinson Cavani
Foto: AP/Massimo Pinca
Edinson Cavani

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Zvonimir Boban ikut angkat bicara soal spekulasi transfer Edinson Cavani di Napoli. Menurut mantan bintang Serie A Italia bersama AC Milan ini, harga Cavani terlalu mahal.

Napoli memagari penyerang asal Uruguay tersebut dengan banderol 63 juta euro belum lama ini. Menurut Boban, klausa pelepasan yang ditetapkan manajemen I Partenopei tersebut terlalu berlebihan.

"Saya tidak percaya harga Cavani senilai 63 juta euro di pasar transfer. Bagi saya, nilainya hanya setengah dari jumlah itu," kata mantan penggawa tim nasional Kroasia itu kepada Radio Goal, Selasa (9/4).

Boban tak memungkiri bahwa Cavani adalah salah satu penyerang paling berbahaya saat ini. Sejauh ini, Cavani telah mengoleksi 22 gol di Serie A Italia. Ini adalah musim ketiga berturut-turut Cavani mampu mengoleksi lebih dari 20 gol dalam semusim.

"Cavani adalah pemain yang hebat," ujar pria yang kini telah menginjak usia 44 tahun itu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement