Senin 13 May 2013 12:41 WIB

KPK Diminta Jangan Cuma Usut PKS

Rep: Ira Sasmita/ Red: A.Syalaby Ichsan
Anggota DPR dari PPP Ahmad Yani (berbicara)
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Anggota DPR dari PPP Ahmad Yani (berbicara)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Yani meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak sebatas mengusut kasus korupsi yang menimpa Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Menurutnya, KPK juga harus mengusut tuntas kasus korupsi yang menimpa pejabat dan partai politik lain."Jangan PKS saja yang dibuka, kasus Hambalang mana, kasus Century mana? Kasus Sea Games mana?Kami dukung pemberantasan korupsi, tapi KPK juga harus berlaku adil," ujar Yani.

Selain itu, lanjut Yani, KPK harus didorong untuk membuka aliran Ahmad Fathanah sejelas mungkin. Agar kecurigaan adanya aliran dana dari tersangka kasus suap kuota impor daging sapi itu yang mengalir ke PKS bisa dibuktikan.

Tantangan untuk membuktikan itu harus dilakukan KPK. Jika memang terbukti, hal serupa juga harus dilakukan KPK terhadap kasus korupsi yang dilakukan oknum parpol lain yang juga disangka dan didakwa melakukan tindakan pidana korupsi.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement