Senin 13 May 2013 23:46 WIB

Sejumlah Pemain Persipura Dinilai Layak Masuk Timnas

Red: Yudha Manggala P Putra
 Sejumlah pesepakbola Persipura menggelar sesi latihan.
Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto
Sejumlah pesepakbola Persipura menggelar sesi latihan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Sejumlah pemain Persipura Jayapura dinilai layak masuk timnas setelah pada laga tandang lanjutan Liga Super Indonesia di Stadion Kanjuruhan Malang, Ahad (12/5), mampu menaklukkan Arema Cronous 2-1.

"Kemenangan 2-1 Persipura Jayapura atas Arema Cronous dalam lanjutan pertandingan Liga Super Indonesia (LSI) secara tidak langsung telah merekomendasikan sejumlah pemain tim tersebut layak menghuni skuad timnas senior," kata mantan pelatih fisik timnas senior Daniel Womsiwor di Jayapura, Senin (13/5).

Menurut dia kemenangan tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu telah membuktikan bahwa Persipura layak menjadi juara LSI musim ini.

"Hanya saja kalau berbicara gelar juara bagi Persipura di liga kali ini bukan hal yang baru karena juara juga sudah pernah diraih sejak era Galatama dulu," katanya.

Yang sulit bagi tim sekelas Persipura adalah bagaimana pengakuan dan kepercayaan dari PSSI dan Indonesia agar bisa memberikan tempat bagi lebih dari enam pemain asal Papua untuk masuk nominasi skuad utama timnas senior.

"Kemenangan ini bisa merekomendasikan anak-anak Mutiara Hitam dominasi timnas PPA 2015," kata pelatih sepak bola kampus Universitas Cenderawasih (Uncen) FC itu.

Daniel menilai Persipura hanya butuh empat kemenangan lagi atas klub seperti Persib Bandung, Sriwijaya FC, Mitra Kukar dan Persiwa di putaran kedua LSI ini untuk mengunci gelar juara liga pada musim ini. "Saya kira Persipura tinggal mengalahkan rival-rival terdekatnya, karena dengan begitu gelar liga sudah ada ditangan," kata dosen olahraga Uncen itu.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement