Ahad 19 May 2013 14:52 WIB

Jokowi Didesak Jadi Presiden 2014

Rep: Halimatus Sa'diyah / Red: A.Syalaby Ichsan
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah orang yang tergabung dalam grup 'Jokowi Presidenku' menggelar aksi solidaritas di Bundaran Hotel Indonesia, Ahad (19/5).

Dalam aksi tersebut mereka mendesak agar Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mencalonkan diri sebagai presiden di pilpres 2014 mendatang.

Massa membentangkan spanduk besar yang bertulisan 'Jokowi Presidenku' lengkap dengan foto Jokowi yang mengenakan kemeja kotak-kotak.

Salah satu peserta aksi, Sihol Manulang menilai, Jokowi memiliki kualitas yang amat mumpuni untuk menjadi seorang presiden. Sihol juga yakin, Mantan Wali Kota Solo tersebut dapat membangun pemerintahan Indonesia yang bersih.

Bagi dia, Jokowi tidak perlu menyelesaikan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta yang baru akan berakhir pada 2017. Sebab, jika harus menunggu pada Pilpres 2019 mendatang, kata dia, Pemerintahan Indonesia akan semakin suram. 

"Kita mendesak terus, dan tugas sebagai rakyat untuk mendesak Jokowi sebagai presiden," kata Sihol yang menggunakan kaos putih bergambar Jokowi tersebut.Dia bahkan mengancam akan menuntut Jokowi, jika ia menolak mencalonkan diri sebagai Presiden, lalu kemudian republik ini hancur karena dipimpin orang lain.

Menurut Sihol, grup 'Jokowi Presidenku' dibentuk sejak tahun 2012 di jejaring sosial Facebook. Hingga saat ini, grup tersebut sudah memiliki 50 ribu member. Aksi ini, kata dia, murni merupakan gerakan moral dari rakyat untuk Jokowi dan tidak disponsori siapa pun.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement