REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea sepakat meminjamkan winger asal Jerman, Marko Marin, ke klub La Liga Spanyol, Sevilla, selama satu musim.
Marin dibeli The Blues dari Werder Bremen tahun lalu. Akan tetapi selama musim 2012/2013 ia hanya tampil 15 kali akibat mengalami cedera hamstring.
Kini, pemain berusia 24 tahun itu akan menjalani masa peminjaman selama setahun di klub Andalusia tersebut. Tampaknya alasan kepindahannya adalah karena ingin memperbesar peluang skuat Jerman yang tahun depan akan berlaga di Piala Dunia 2014.
"Chelsea FC dan Sevilla FC telah meraih kesepakatan untuk peminjaman Marko Marin selama satu musim. Kini (proses transfer) tinggal menyisakan kelengkapan dokumen dan tes medis," ujar pernyataan di situs resmi Chelsea.