REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Isco, gelandang serang yang baru gabung Real Madrid dari Malaga, mengaku dia menamai anjing peliharaannya dengan nama pemain bintang Barcelona, yakni Lionel Messi.
Tapi, Isco menilai hal itu biasa saja karena dia juga menamai anjing peliharaan lainnya dengan nama 'Luis Figo' yang notabene legenda Real Madrid.
Isco meminta media tidak perlu memperpanjang keputusannya memberi nama anjing peliharaannya dengan nama Messi.
''Hewan peliharaanku diberi nama Messi. Saya juga memiliki hewan peliharaan lainnya bernama Figo,'' kata Isco memberikan alasan seperti dikutip Goal. ''Tidak lebih dari itu.''
Pemain timnas Spanyol itu pun menegaskan tidak akan mengubah nama anjingnya menjadi Cristiano Ronaldo.
''Aku tidak akan mengganti namanya dengan Cristiano,'' katanya. ''Karena, dia pasti tidak akan menghiraukannya ketika saya memanggilnya.''