Jumat 05 Jul 2013 07:22 WIB

Tanpa Sergio Van Dijk, Persib Siapkan Kenji Adachihara

Kenji Adachihara
Foto: persibholic.com
Kenji Adachihara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat oleh striker andalannya Sergio van Dijk (SvD) saat menjamu Mitra Kukar, Sabtu (6/7). Pemain bernomor punggung sepuluh tersebut terkena akumulasi kartu saat timnya menghadapi Persisam Samarinda, Sabtu (30/6) lalu.

Namun absennya pemain Persib keturunan Belanda tersebut tidak membuat pelatih Djadjang Nurdjaman bingung untuk menentukan formasi. Menurut Djanur, sapaan akrabnya, skuatnya masih memiliki pemain-pemain yang dapat menggantikan peran Sergio di lini depan.

"Tadi sudah kelihatan siapa yang akan menggantikan Sergio, Kenji kira-kira," ujar mantan asisten pelatih Pelita Jaya Karawan itu seperti dilansir situs resmi Persib, Kamis (4/7).

Pemain Persib asal Jepang tersebut telah mengoleksi sembilan gol selama kiprahnya bersama Maung Bandung. Selain Kenji Persib sebenarnya masih memiliki striker yang bisa di jadikan alternatif yaitu Airlangga Sucipto.

Sergio sebelumnya telah mendapatkan dua kartu kuning, yakni saat menghadapi Arema 20 April 2013 dan Persegres Gresik United, 30 Maret 2013. Otomatis, kartu kuning melawan Persisam membuatnya tak boleh tampil di satu laga.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement