Sabtu 14 Dec 2013 18:30 WIB

Arsenal Bakal Gaet Pemain Muda Barcelona

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Yudha Manggala P Putra
Antonio Sanabria
Foto: Inside Spanish Football
Antonio Sanabria

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Seolah ingin mengulangi kesuksesan kala mendatangkan Cesc Fabregas dari Akademi Sepak Bola Barcelona, Arsenal kembali menjajaki peluang untuk mendatangan pemain muda asal Klub Katalan.

Kali ini giliran penyerang berusia 17 tahun, Antonio Sanabria, yang dilaporkan tinggal menunggu waktu untuk menyelesaikan kepindahan ke tim asal London Utara tersebut. Raul Verdu, agen Sanabria, bahkan menyatakan kepindahan itu tinggal merampungkan detail terakhir.

''Proses negosiasi antara kami dengan pihak Arsenal sudah berada di tingkat lanjut, dan saya harap pekan depan kami sudah mendapatkan solusi soal negoiasi itu,'' kata Verdu seperti dikutip Daily Mail, Sabtu (14/12).

Pertemuan antara Arsenal dengan Barcelona juga kabarnya bakal segera dilakukan, paling tidak pekan depan. Pertemuan itu akan membahas rencana kepindahan dan guna mendapatkan izin dari federasi sepak bola masing-masing.

Disebut-sebut untuk mendapatkan penyerang asal Paraguay itu, the Gunners harus membayar mahar sebesar 300 ribu pound.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement