Senin 23 Dec 2013 19:20 WIB

PDIP Pro-Jokowi: Kami Bukan Pengurus Partai

Rep: Muhammad Akbar Wijaya / Red: Joko Sadewo
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)
Foto: antara
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Sekretaris Koordinator Nasional PDI Perjuangan Pro Jokowi, Budi Arie Setiadi menyatakan tidak ada unsur pengurus partai yang tergabung dalam organisasinya. Menurutnya para pendukung Jokowi yang tergabung dalam PDIP Pro Jokowi berasal dari kader dan simpatisan partai. "Kami bukan pengurus. Kami kader dan simpatisan yang mewakili suara rakyat," kata Budi ketika dikonfirmasi Republika, Senin (23/12).

 

Budi mengatakan PDIP Pro Jokowi dideklarasikan 21 Desember 2013 di Jakarta. Para anggotanya terdiri dari penggerak Posko Gotong Royong Megawati 1998.

Menurut Budi PDIP Pro Jokowi menilai hanya sosok Jokowi yang mampu membawa perubahan sejati bangsa ke arah kemajuan. “Jokowi ada di hati rakyat, karena rakyat ada di hati Jokowi,” ujar Budi.

 

PDIP Pro Jokowi mengungkapkan dukungan menjadikan Jokowi sebagai capres sudah menggema di internal pengurus PDIP. Saat Rapat Kerja Nasional PDI Perjuangan Oktober 2013 lalu misalnya, sejumlah pengurus daerah PDIP menyuarakan aspirasi agar Jokowi dijadikan capres. “PDI Perjuangan adalah partai yang tanggap mendengarkan suara rakyat. Sejarah telah membuktikan, PDI Perjuangan menjadi pemenang dan besar ketika terjadinya satu kesatuan nafas dengan rakyat,” kata Budi yang pernah menjadi wakil ketua DPD PDI Perjuangan DKI.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement