Ahad 05 Jan 2014 11:46 WIB

Panitia Perketat Pengamanan Arema Lawan Hamburg SV

Red: Julkifli Marbun
Arema Cronous
Foto: ligaindonesia.co.id
Arema Cronous

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Panitia penyelenggara pertandingan Arema Cronus Indonesia akan memperketat pengamanan laga uji coba international antara tim berjuluk Singo Edan itu melawan Hamburg SV Jerman di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin (6/1).

Ketua panitia penyelenggara pertandingan (Panpel) Arema Abdul Haris di Malang, Minggu, mengatakan pihaknya bersama aparat yang mengamankan laga tersebut juga akan melakukan razia terhadap suporter yang membawa "flare" dan petasan.

"Selain permintaan dari tim tamu agar stadion bersih dari flare dan petasan, juga sebagai upaya sosialisasi ketika Arema berlaga di ajang internasional AFC Cup yang juga melarang adanya flare dan petasan serta kembang api," katanya.

Ia mengakui permintaan dari Hamburg SV memang luar biasa, sebab selain stadion harus bebas dari flare, petasan dan kembang api, rumput stadion juga harus bagus, dipotong dua sentimeter dua hari sekali serta dilakukan pemupukan agar pada saat pertandingan kondisi lapangan sudah sempurna.