REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Presiden Galatasaray Unal Aysal mengkonfirmasi adanya negosiasi untuk menggaet bek Inter Milan Andrea Ranocchia. Bek Timnas Italia itu tampaknya bakal hengkang ke Turki lewat opsi peminjaman senilai enam bulan senilai 1,5 juta euro.
"Hari ini manajer kami Roberto Mancini meminta kami untuk sebuah nama di lini pertahanan, Andrea Ranocchia," ujar Aysal kepada para wartawan dilansir Football Italia.
"Kami sedang bernegosiasi dengan Inter dan pemain itu. Kami sedang mencoba menjalin kesepakatan dan akan menjadi aneh jika kami gagal meraihnya pada penghujung hari ini," tambah sang presiden.
Ranocchia gagal mendapatkan tempat reguler di bawah pelatih Walter Mazzarri, yang suka memainkan tiga bek tengah. Pemain berusia 26 tahun itu hanya tampil di 14 laga Serie A musim ini.
Ranocchia menginginkan tampil lebih reguler agar mendapatkan tempat di Piala Dunia 2014. Mantan pemain Bari itu sudah berada di Inter sejak 2011.