REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Rekor 100 persen kemenangan kandang Manchester City di Liga Primer Inggris musim ini akhirnya terhenti. Hal itu setelah skuat berjuluk The Citizens itu tumbang 0-1 di tangan Chelsea pada pertandingan yang berlangsung Selasa (4/2) dini hari WIB.
Itu adalah kekalahan pertama City dalam 12 pertandingannya yang digelar di Etihad Stadium musim ini. Dalam 11 laga sebelumnya, skuat Manuel Pellegrini selalu memetik tiga poin. Kekalahan itu juga membuat City gagal mengkudeta Arsenal yang menempati puncak klasemen dengan nilai 55 dari 24 pertandingan.
Gol semata wayang Chelsea pada pertandingan itu dicetak bek kanan Branislav Ivanovic pada babak pertama tepatnya menit ke-32. Kemenangan itu membuat Chelsea menempel City yang berada di posisi kedua dengan 53 poin dari 24 pertandingan.
Sejumlah peluang Chelsea gagal dikonversikan menjadi gol, dan hanya membentur tiang gawang seperti sepakan Samuel Eto'o, Nemanja Matic, dan Tim Cahill.
Pertandingan berjalan cukup sengit. Pertarungan terjadi di lini tengah. Hal itu terlihat dari enam kartu kuning yang dikeluarkan oleh wasit. Diantaranya yang mendapat kartu kuning yaitu, Martin Demichelis, Aliaksandar Kolarov, Matija Nastasic dari The Citizens dan Branislav Ivanovic, Nemanja Matic, dan Willian dari The Blues.
Sementara itu, dalam pertandingan tersebut terdapat tiga peluang emas yang gagal dikonversi menjadi gol dan hanya membentur tiang gawang. diantaranya, sontekan Samuel Eto'o yang hanya membentur gawang setelah mendapat umpan dari Eden Hazard, tendangan keras Matic dari luar kotak penalti yang membentur tiang gawang, serta tandukan Cahill saat menerima hasil tendakan pojok yang dilakukan oleh Willian.