Rabu 19 Feb 2014 18:13 WIB

Wilshere: Arsenal Tak Gentar Hadapi Muenchen

Jack Wilshere
Foto: AP/Alastair Grant
Jack Wilshere

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Gelandang Arsenal, Jack Wilshere, menegaskan mereka tidak perlu takut menghadapi Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada Rabu (19/2) malam ini. Arsenal tersingkir dari kompetisi musim lalu oleh Bayern.

"Tahun lalu kami kalah pada gol tandang,'' kata Wilshere. ''Jadi, tahun ini kita harus sedikit lebih cerdas dalam pertandingan.''

"Liga Champions adalah tujuan utama untuk setiap pemain dan untungnya di Arsenal kami bisa bermain di dalamnya. Itu merupakan hasil dari kerja keras selama satu tahun terakhir untuk pertandingan besar ini,'' katanya.

''Aku ingat ujian besar pertama saya melawan Barcelona, lalu kami menang. Itu mungkin momen terbaik dari karir saya,'' katanya. ''Permainan kami musim ini gemilang, kita perlu membuatnya nanti malam.''

sumber : www.tribalfootball.com
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement