REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG - Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan terus melanjutkan program santri menjadi dokter sebagai bentuk pemerataan pendidikan kepada seluruh lapisan masyarakat di daerah itu.
Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Provinsi Sumsel Richard Cahyadi mengatakan, program santri jadi dokter bekerja sama dengan salah satu Universitas Islam Negeri (UIN).
"Santri yang lulus tes diberikan beasiswa untuk melanjutkan ke pendidikan dokter. Bahkan, saat ini sekitar seratus mahasiswa yang sedang kuliah di kedokteran," katanya kepada wartawan di Palembang, Rabu (26/2).
Ia menambahkan, di antara para santri itu sudah ada yang telah lulus menjadi dokter. Program ini bertujuan agar ada santri yang menjadi dokter, bukan hanya dari sekolah umum saja.
"Yang jelas, tamatan madrasah aliyah negeri (MAN) atau pondok pesantren bisa menjadi dokter dengan melanjutkan kuliah di salah satu UIN tersebut," kata Richard.
Menurut dia, program santri menjadi dokter ini akan terus dilanjutkan terutama untuk memenuhi kebutuhan tenaga medis di daerah ini. Selain itu, untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Sumsel sehingga daerah ini bisa semakin maju.