REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Demba Ba, striker Muslim Chelsea, ikut berkontribusi memberikan gol saat Chelsea mengalahkan Paris Saint Germain 2-0 di leg kedua babak perempat final Liga Champions pada Rabu (9/4) dinihari WIB.
Kemenangan 2-0 di Stadion Stamford Bridge, London, tersebut sudah cukup membawa Chelsea lolos ke babak semifinal dengan keunggulan gol tandang setelah sebelumnya kalah 1-3 di leg pertama pada pekan lalu.
Manajer Chelsea, Jose Mourinho, secara khusus memuji Demba Ba. Mantan pelatih Real Madrid itu mengaku senang atas penampilan Demba Ba.
''Persona yang baik, persona yang profesional,'' kata Mourinho seperti dikutip dari akun Twitter resmi @chelseafc. ''Antusiasmenya fanstastis."