Senin 28 Apr 2014 10:34 WIB

Untuk Kalahkan AS, Kim Jong-un Minta Tentara Kembangkan Diri

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Mansyur Faqih
Kim Jong Un
Foto: Reuters
Kim Jong Un

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mengingatkan tentaranya agar mengembangkan diri. Sehingga mampu memenangkan konfrontasi dengan Amerika Serikat. 

Pernyataan tersebut dilontarkan satu hari setelah Presiden Barack Obama memperingatkan Korut mengenai kemampuan militernya.

Kantor berita KCNA mengatakan Kim mempin pertemuan dengan Komisi Militer Pusat dan mengatur cara bagaimana mengembangakan kemampuan pasukan. 

"Dia menekankan pentingnya meningkatkan fungsi dan peran badan politik tentara untuk menjaga sejarah dan tradisi tentara Korut. Selain itu untuk memenangkan konfrontasi dengan AS dan mengatasi tantangan membangun bangsa," ujar KCNA, seperti dilansir Reuters, Ahad (27/4).

Dalam kunjungannya ke Seoul, Sabtu, Obama mengatakan militer AS tidak digunakan untuk memberi sanksi bagi pihak lain. Namun kekuatan militer AS akan digunakan jika diperlukan untuk membantu Korea Selatan jika diserang Korut.

Hingga saat ini, kedua Korea secara teknis masih berada dalam kondisi perang. Bahkan usai perang sipil pada 1950-1953 berakhir melalui gencatan senjata.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement